Percobaan ini pernah dilakukan oleh sebuah keluarga di Jepang.
mereka melakukan percobaan menarik dengan memasukkan nasi ke dalam dua buah botol. Setiap hari,,
mereka mengatakan "Terima Kasih" ke salah satu botol, dan mengatakan
" Kamu Bodoh " ke botol yang lain. Selanjutnya mari kita perhatikan
apa yang terjadi pada nasi dalam kedua botol tersebut.
Setelah satu bulan, nasi yang dikatakan " Terima Kasih "
membentuk dengan bau alkohol yang khas, sedangkan nasi yang dipanggil
"Kamu Bodoh" menjadi basi dan berwarna hitam.
Gelas 1 Gelas 2
" Terima kasih "
"Kamu Bodoh"
Nah,, ternyata ada keluarga lagi yang melakukan sebuah
variasi, yaitu dengan menambah satu botol lagi yang tidak mereka katakan
apapun.
Menurut sobat, apa yang terjadi ??
ternyata nasi yang tidak dikatakan apa pun menjadi basi
lebih cepat daripada nasi yang dikatakan "Kamu Bodoh". Apa artinya
yah ?? Hmmm .. Tampaknya, diejek lebih baik daripada tidak dipedulikan yah ..
**
Apa ada hubungannya dengan kehidupan kita ?? Pastinya ..
Rasa syukur dan cinta adalah perasaan damai yang memberikan dampak kebaikan
dalam kehidupan kita. Dan hal terberat dalam kehidupan kita adalah tidak
dipedulikan atau tidak diperhatikan. Dengan memberikan repon terhadap
seseorang, berarti kita telah memberikan sebuah energi kepada seseorang
tersebut. Dengan menerima perhatian, kehidupan akan memperoleh energi untuk
menjadi lebih baik.
Masaru Emoto telah banyak meneliti sumber air di dunia. Air
keran, air mineral, air sungai, danau dan lain2 yang tersebar di seluruh
penjuru dunia. Lalu,, dari kesekian banyaknya air di dunia yang pernah
diteliti,, sumber air manakah yang terbaik ?? Subhanallah .. Lagi2 kekuasaan
Allah tidak ada bandingannya .. Air zamzamlah sumber air tersebut. Dr. Masaru
terkagum ketika mengambil foto kristal air zamzam yang menghasilkan kristal
yang luar biasa indahnya. Ya,, sumber air yang tidak pernah habis ini,, telah
menyimpan pesan kebaikan jutaan manusia selama ribuan tahun sejak zaman Nabi
Ibrahim as. dengan berbagai doa. Semoga saya dan sobat semua bisa merasakan
nikmatnya air zamzam secara langsung dari sumber mata airnya .. Amiin ;)
Banyak sekali penelitian dengan air yang telah dilakukan
oleh Dr. Masaru Emoto yang tidak bisa hafizh jelasan semuanya disini.
Penelitian menggunakan radiasi, gelombang elektromagnetik, kata2, perbuatan dan
tindakan kita terhadap air telah dibuktikan secara jelas oleh Dr. Masaru.
Silahkan sobat membaca buku yang berjudul : " The True Power Of Water"
,, " The Hidden Message in Water " atau " The Secret Life Of
Water ". Sobat bisa membaca sendiri penelitian Masaru yang telah mengubah
dunia ini .. bahwa kita ..